Dinding Rumah Terlihat Simple, Agar Lebih Hidup Tambah Stiker Dinding Ini!

Dinding Rumah Terlihat Simple, Agar Lebih Hidup Tambah Stiker Dinding Ini!


Inspirasi Rumah - Meski sering kali diabaikan, tapi suasana rumah memiliki peranan yang cukup penting dalam sebuah hunian karena bisa memengaruhi mood atau suasana hati penghuninya. Lalu, bagaimana caranya untuk membuat suasana rumah jadi lebih nyaman dan hidup?

Sebenarnya ada banyak sekali yang bisa dilakukan, seperti menambahkan aneka furnitur atau hiasan yang menarik. Akan tetapi, salah satu cara paling ampuh adalah menggunakan stiker dinding yang kreatif.

1. Stiker Dinding Gambar Dandelion


Tidak harus mengaplikasikannya pada seluruh permukaan tembok, dengan gambar dan penempatan yang tepat, stiker dinding akan tetap terlihat menarik walau hanya ditempelkan pada satu bagian saja. Pilihlah gambar stiker dinding yang bisa menciptakan ilusi nyata atau sungguhan, seperti bunga dandelion di atas.

2. Stiker Dinding Ceria Warna-Warni


Sentuhan stiker warna-warni yang ceria, di mana terdapat gambar awan pink pastel yang sedang menurunkan rintik-rintik air hujan yang bukan hanya berwarna biru, tapi warna hijau, pink, oren, kuning, navy, dan hitam. Walaupun gambarnya tidak terlalu besar, tapi stiker dinding yang ditempelkan pada background putih ini berhasil membuat suasana ruangan jadi lebih hidup.

3. Stiker Dinding Rasi Bintang


Gambar rasi bintangny berwarna emas sehingga stiker dinding ini lebih cocok ditempelkan pada tembok atau background berwarna gelap, seperti hitam, navy, atau abu tua. Selain terlihat seperti rasi bintang sungguhan di alam semesta, perpaduan warna stiker dinding ini juga jadi terlihat sangat mewah.

4. Stiker Dinding Monokrom Untuk Si Petualang


Bagi kamu yang memiliki jiwa petualang. Motifnya terdiri dari gambar gunung, tenda, beruang, burung, bulan, bintang, dan bentuk-bentuk geometris. Dari segi warna, stiker dinding ini sengaja dibuat bernuansa monokrom hitam putih supaya tidak berlebihan.

5. Stiker Dinding Gambar Bulan dan Ranting Yang Dramatis


Menempelkan stiker dinding dengan gambar-gambar yang tak hanya atraktif, tapi juga dramatis, seperti gambar bulan merah di atas. Tak lupa, gambar ranting pohon yang seakan-akan menjadi siluet karena terkena cahaya bulan yang terang juga menambahkan kedramatisan stiker dinding ini.