Ingin Memiliki Rumah Impian Minimalis Yang Terdapat 2 Kamar Tidur, Berikut Denah Rumah Yang Bisa Kamu Coba!

Ingin Memiliki Rumah Impian Minimalis Yang Terdapat 2 Kamar Tidur, Berikut Denah Rumah Yang Bisa Kamu Coba!


Inspirasi Rumah - Ketika kamu memiliki impian untuk membangun sebuah rumah impian yang minimalis dimana terdapat 2 kamar tidur dengan opsi tipe 36 sangat ideal untuk keluarga kecil. Supaya pembagian antar ruang lebih nyaman dan leluasa, kamu dapat mebangun denah rumah dua kamar.

Untuk membantumu dalam mebangun rumah secara efektif, berikut ini InsHouse akan membagikan referensi denah rumah dua kamar yang bisa kamu tiru.

DENAH RUMAH 2 KAMAR DENGAN DAPUR TERBUKA


Sebagaimana inspirasi pada gambar di atas, denah rumah dua kamar ini mengusung konsep open space kitchen atau dapur terbuka yang secara efisien memberikan tampilan keseluruhan rumah menjadi lebih luas dan rapi. Didominasi oleh warna putih pada keseluruhan ruangan, denah rumah dua kamar dalam format 3D ini pun dilengkapi dengan teras yang terhubung dengan kamar tidur utama dan ruang keluarga, bahkan kamu dapat melihat penempatan tanaman hias dalam pot di beberapa sudut rumah untuk memberikan kesan asri dan lebih hidup.

DENAH RUMAH 2 KAMAR DENGAN LANTAI KAYU


Menggunakan motif atau material kayu pada lantai sehingga memberikan kesan yang hangat dan menawan sekaligus. Hal yang menarik, denah rumah dua kamar ini memiliki pembagian antar area yang cukup lapang sehingga penghuni rumah akan merasa lebih leluasa untuk melakukan berbagai aktivitas.

DENAH RUMAH 2 KAMAR DENGAN TERAS


Rumah dua kamar ini hadir dengan teras yang cukup luas lengkap dengan meja dan kursi teras sehingga bisa dimanfaatkan untuk bersantai sambil menikmati pemandangan di sekitar rumah. Mengaplikasikan konsep minimalis yang compact dengan dominasi warna putih, denah rumah dua kamar ini siap memenuhi kebutuhan keluarga kecilmu

DENAH RUMAH 2 KAMAR YANG MEWAH


Membuat rumah minimalis dengan kesan mewah, kamu bisa coba menggunakan inspirasi desain di atas. Kemewahannya hadir berkat penggunaan warna netral dan pemasangan kitchen set modern dengan mini bar yang menyatu pada kitchen island.